Kembang Sepatu Sebagai Tanaman Obat Keluarga
Kembang sepatu (Hibiscus rosa-sinensis L.)
Bunga Sepatu adalah salah satu jenis bunga yang dapat kita temui di taman. Tanaman hias ini juga sering disebut juga sebagai Kembang Sepatu.
Nama Latin : Hibiscus
rosa-sinensis L.
Nama Daerah : Bungong roja (Aceh), Kembang wera (Sunda), wora-wari(Jawa), Kembang sepatu (Jawa Tengah), Bunga Rebong (Madura)
Asal : berasal dari Asia Timur dan banyak ditanam sebagai tanaman
hias di kawasan tropis dan subtropis.
Family : Malvaceae
Zat berkhasiat : Bagian bunga, daun, dan akar kembang sepatu mengandung flavonoida. Daunnya mengandung saponin dan polifenol, akarnya mengandung tanin, saponin, skopoletin, cleomiscosin A, dan cleomiscosin C. Dan
pula bunganya juga mengandung polifenol, yaitu senyawa yang menyebabkan rasa
segar pada teh
Pemanfaatan : Tanaman hias, bahan semir sepatu, pewarna makanan alami, teh bunga sepatu, batuk dan sariawan, demam, sakit kepala, gondokan.
Komentar
Posting Komentar